Pemkot Samarinda Akan Launching Kartu SSN Untuk Warga

Samarinda Kota-CSIRT.

2 tahun yang lalu Dilihat : 521 Kali
Share:
Pemkot Samarinda Akan Launching Kartu SSN Untuk Warga

SAMARINDA. KOMINFONEWS - Sebelum melaunching program SSN,  Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda melalui Dinas Kominfo Samarinda melakukan  Rapat koordinasi Validasi Data dan Penetapan penerimaan bantuan sosial security number (SSN) serta koordinasi terkait tata kelola keuangan program SSN, di ruang rapat Mangkupelas Balai Kota Samarinda. Selasa (9/8/2022) pagi.

Rakor tersebut di hadiri oleh perwakilan Bappedalitbang, BPKAD, Dinas Sosial dan pemberdayaan, Dinas Disdukcapil, Lurah se kota Samarinda dan perwakilan Tim Walikota Akselerasi untuk Pembangunan (TWAP).


"Program Sosial Security number (SSN) merupakan salah satu program prioritas oleh walikota  Samarinda," ujar Kepala Dinas Kominfo kota Samarinda Dr Aji Syarif Hidayatullah pada saat memimpin rapat. Kartu SSN ini nantinya berfungsi  untuk mendata masyarakat miskin yang telah di verifikasi dan validasi untuk menjadi data  base sementara sebanyak 53.679.000 sampai ada pendataan ulang.

Melalui program SSN ini nantinya BAZNAS kota Samarinda akan memberikan 1000 paket bantuan pada saat melaunching kartu ini oleh walikota Samarinda pada tanggal 16 Agustus 2022  di daerah Berambai kelurahan Sempaja Utara." ungkap Dayat sapaan akrabnya.


Warga yang akan menerima bantuan nanti akan diberikan kartu semacam Kartu ATM namun tidak dapat dicairkan dalam bentuk uang melaikan  barang kebutuhan (sembako) yang dapat di ambil di toko yang bernama "Bebaya Mart"  yang dibangun oleh perusda Varian Niaga di setiap Kecamatan, dan nantinya akan dikembangkan  di setiap kelurahan se kota Samarinda. 

"Dan kedepannya apabila OPD yang akan menyalurkan bantuan dalam mengunakan program SSN ini agar bantuan fokus kepada masyarakat yang berhak menerimanya dan benar-benar untuk kepentingan dan kegunaannya."jelas Dayat.(EKO/ASYA/KMF-SMR).

TINGGALKAN KOMENTAR